Keberadaan auditor mutu internal yang handal dalam jumlah yang mencukupi menjadi kebutuhan Universitas Gadjah Mada saat ini. Kantor Jaminan Mutu Universitas Gadjah Mada baru-baru ini menyelenggarakan pelatihan auditor mutu internal yang bersifat lanjut. Pelatihan ini dilaksanakan di Hotel LPP Garden, Jl. Laksda Adisucipto Yogyakarta.
Fasilitator pelatihan adalah Bapak Agus Supriyanto dari Nadiya Consultant. Beliau telah berpengalaman mendampingi banyak institusi dalam rangka memperoleh sertifikasi ISO. Peserta pelatihan adalah para auditor internal dari berbagai fakultas di lingkungan Universitas Gadjah Mada. Para peserta ini diharapkan nantinya menjadi fasilitator untuk penyegaran auditor lama ataupun pelatihan calon-calon auditor baru di lingkungan universitas.
Kegiatan pelatihan selama 2 hari ini menekankan pentingnya audit sistem dalam menjalankan sistem pendidikan di lingkungan universitas dan program studi. Peserta tidak hanya diberikan materi dalan bentuk ceramah, namun juga terdapat sesi latihan singkat untuk audit lapangan, tentang kiat dan tips untuk menemukan permasalahan-permasalahan sistemik yang dapat mengganggu mutu pendidikan. Peserta juga dijelaskan secara terperinci hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan auditor.
Peserta pelatihan ini nantinya akan menjadi calon fasilitator baik dalam pelatihan auditor baru maupun dalam penyegaran auditor lama.